Daerah  

Serunya, Perpisahan 283 Siswa SMPN 2 Tanjungpinang di Pantai Trikora

Ketua komite, Kepsek SMP negeri 2 Tanjungpinang, staf dan jajaran wali kelas. (F. Ahmad A. Pohan)

Bintan, jendelakepri.com – Ratusan pelajar kelas 9 SMP Negeri 2 Kota Tanjungpinang, antusias mengikuti kegiatan pelepasan dan perpisahan yang dilaksanakan di Pantai Trikora, Kabupaten Bintan, minggu (26/05/2024).

Ketua komite SMPN 2 Kota Tanjungpinang, Harjanto Lubis, didampingi Kepala Sekolah SMPN 2 Tanjungpinang, Erny Yusnita, mengatakan pelapasan ratusan siswa kelas 9 ini diinisiasi oleh siswa dan orangtua siswa.

Pelepasan siswa sengaja dilaksanakan di pantai Trikora sekaligus  berwisata mengisi libur akhir pekan. Untuk lulusan angkatan tahun ini sebanyak 283 siswa.

“Saya berharap kepada seluruh siswa yang telah lulus, mendapatkan sekolah yang lebih baik. Terus raih prestasi dan sukses,” harap Harjanto Lubis, Ketua komite SMPN 2 Tanjungpinang disela acara.

Para siswa siswi juga mengucapkan terimakasih kepada Bapak dan Ibu guru yang selama tiga tahun telah sabar mendidik.

“Terimakasih kepada bapak dan ibu guru yang selama ini telah mendidik dengan sabar kepada kami semua. Harapannya semoga sekolah SMPN 2 semakin maju,” kata Tania dan Tasya.

Pihak sekolah berharap, para pelajar yang sudah lulus bisa menuntut ilmu ke jenjang selanjutnya dan bisa meraih cita-cita yang diinginkan. (Pohan)