Daerah  

Tragedi Longsor Tiban Koperasi: Walikota-Wakil Walikota Batam Terpilih Berikan Bantuan dan Imbauan Waspada

Batam, Jendelakepri. com: Walikota dan Wakil Walikota Batam terpilih, Amsakar Achmad dan Li Claudia Chandra, mengunjungi korban tanah longsor yang terjadi di Tiban Koperasi, Sekupang, Minggu (19/1/2025) sore. Kejadian tragis ini telah merenggut empat nyawa warga setempat.

Amsakar menyampaikan bahwa Pemerintah Kota (Pemko) Batam akan memprioritaskan penanganan pasca-bencana tersebut. Ia juga mengingatkan warga untuk meningkatkan kewaspadaan selama cuaca ekstrem demi menghindari risiko bencana serupa.

“Kami mengimbau agar selama cuaca ekstrem ini, warga bisa lebih mawas diri dan menghindari titik-titik rawan bencana. Bantuan yang kami berikan ini diharapkan dapat sedikit meringankan beban warga sekaligus memperkuat semangat mereka,” ujar Amsakar didampingi Wakil Ketua I DPRD Kota Batam Aweng.

Ia juga mengucapkan terima kasih kepada warga Batam atas dukungannya selama pelaksanaan kontestasi pemerintahan yang telah berjalan lancar. Amsakar mengajak masyarakat untuk menjalin kembali tali silaturahmi, menghindari isu-isu kontraproduktif, dan membangun kebersamaan demi kemajuan Batam.

“Kita butuh sinergi dari seluruh pihak. Dengan kebersamaan, Insya Allah semua tantangan dapat kita atasi,” tambahnya.

Selain memberikan dukungan moral, Walikota dan Wakil Walikota Batam Terpilih menyalurkan 500 paket sembako untuk warga terdampak di tiga titik, yaitu Tiban Koperasi, Perum Benih Raya Tanjung Riau, dan Tanjung Raya Sungai Harapan.

Terkait bantuan lanjutan bagi korban, Amsakar menyatakan bahwa klasifikasi bantuan telah diatur sesuai ketentuan dana penanggulangan bencana. Proses eksekusi bantuan menunggu Surat Keputusan (SK) dari Walikota Batam yang akan segera diterbitkan.

“Insya Allah, prosesnya tidak akan lama. Semua akan dilakukan sesuai mekanisme yang berlaku,” harap Amsakar.

Sementara, Wakil Walikota terpilih, Li Claudia Chandra menyampaikan ucapak duka yang mendalam atas peristiwa bencana tanah longsor yang melanda warga Tiban Koperasi Senin lalu.

“Saya ingin mengucapkan turut berduka bagi keluarga yang menjadi korban. Untuk korban terdampak tertap semangat. Bantuan yang kami berikan memang tidak seberapa, namun kami berharap ini bisa meringankan,” terangnya.

Ia berharap warga yang terdampak bencana bisa diberikan kesabaran dalam menghadapi musibah ini. Li juga mengucapkan terima kasih kepada warga atas dukungan dalam menyukseskan pesta demokrasi beberapa waktu lalu.

Amanah dan kepercayaan yang sudah diberikan ini, akan dijadikan dukungan dalam mengutamakan kebutuhan masyarakat.

“Kami akan terus berbuat untuk masyarakat, bergerak cepat memberikan yang masyarakat butuhkan,” tutupnya. ***