Batam, jendelakepri.com – Bagi para pecinta kuliner yang unik dan eksklusif, Best Western Premier Panbil hadirkan aneka promo makanan dan minuman yang menggugah selera dan dapat dinikmati selama bulan April hingga Juni tahun 2024.
“Setiap 3 bulan sekali kami akan menyajikan menu-menu terbaik yang akan direkomendasikan oleh Chef atau yang akan kami sebut dengan “Quarter Promo of The Month”, menu yang disajikan akan berbeda untuk setiap outlet yang ada dengan keunggulan dan keunikannya masing-masing.”, ujar Alvin, Executive Chef, Hotel Best Western Premier Panbil, Jumat (19/5).
Promo yang pertama, berlokasi di Andaliman Restaurant, Nasi Hainan dengan harga Rp. 99.000 ++ dapat dinikmati setiap hari. Ayam rebus yang empuk, serta nasi jahe yang harum. Nasi yang dimasak dengan menggunakan kaldu ayam ini biasanya disajikan dengan potongan daging ayam, sayuran, dan saus pedas yang membuatnya semakin lezat. Unntuk promo ini tamu juga sudah mendapatkan 1 gelas minuman “Apple Crushed Ginger” minuman dengan perpaduan antara buah apple dan ginger ale.
Beralih dair Andaliman, Kayumanis Lobby Lounge juga mendatangan promosi menarik yaitu, “Croissant Sandwich” dengan harga Rp. 99.000 ++ per porsi sudah termasuk 1 gelas kopi atau teh. Lapisan croissant mentega yang renyah menyelimuti isian yang gurih, menciptakan sandwich nikmat yang penuh dengan rasa lezat. Kontras antara bagian luar yang renyah dan bagian dalam yang lembut dan beraroma membuat setiap gigitan menjadi pengalaman yang memuaskan dipadukan dengan segelas teh tau kopi.
Promosi ke dua berlokasi di Blaze Cocktails & Smoked Brisket Bar yaitu “The Double Cheese Burger”, paket beer dan double cheese burger dengan harga Rp. 188.000 ++. Tamu juga mendapatkan kesempatan untuk berenang di Infinity Pool BWP Panbil setelah membeli paket ini, berlaku setiap hari mulai pukul 11.00 – 21.00 WIB.
Selanjutnya untuk minuman andalan dari Blaze Cocktails & Smoked Briset Bar sendiri adalah bora-bora sop, midori sour, dan refreshing guava lime. Tiga minuman ini berupa cocktail dalam bentuk tower yang bisa sharing dengan teman-teman anda.
Beranjak ke lantai 15, La Bella Vita menghadirkan “Pizza Buds” yang menyajikan 1 loyang pizza dengan 1 beer dengan harga Rp. 188.000 ++, tamu dapat memilih 4 varian pizza sesuai selera. La Bella Vita buka mulai jam 17.00 – 23.00 WIB.
Masih di satu lantai yang sama dengan La Bella Vita, “Buffalo è Birra” dapat dinikmati di Silangit Whisky Bar dengan harga Rp. 99.000++ termasuk dengan 1 gelas beer.
Lia Bakery yang merupakan salah satu outlet dengan spesialisasi roti-rotian serta makanan manis di Best Western Premier Panbil yang terletak di Lantai Dasar Panbil Residence Apartment juga menawarkan promo “Glazzed Goodness” yaitu donat dengan berbagai varian rasa, seharga Rp 58.000 ++ untuk 6 pcs donat. Kemudian ada promo “Paris Brest” Kue lezat ini terdiri dari kue ring choux yang diisi krim rasa praline dan ditaburi almond yang di beri harga Rp. 28.000 ++ per pcs.
Untuk informasi lebih lanjut dan pemesanan, dapat langsung menghubungi pihak Best Western Premier Panbil di nomor (+62) 822 – 7697 – 8888 atau ikuti instagram di akun @bwpremierpanbil untuk mendapatkan informasi dan promo menarik lainnya. (*)