Daerah  

Program Tiket Gratis Lebaran 2024 Dengan Kapal Pelni Memenuhi Kuota

Batam, jendelakepri.com – Program Tiket Gratis Angkutan Lebaran 2024 dengan kapal Pelni yang diselenggarakan oleh Kementerian Perhubungan RI, untuk arus mudik sebanyak 1.172 tiket, sudah memenuhi koata khusus di Batam.

Hal ini disampaikan, Kepala Cabang Pelni Batam T. Muhammad Iqbal di Kantor Pelni Batam, Sekupang, Senin (25/3/2024)

“Alhamdulillah, udah terpenuhi kuotanya arus mudik. Dari Batam – Jakarta tanggal 27 Maret besok, 200 pax. Sementara dari Batam – Belawan tanggal 7 April, 772 pax. Terus rute, Batam – Jakarta tanggal 13 April, 200 pax. Sehingga totanya 1.172 pax,” beber Iqbal.

Sementara, untuk persiapan sarana dan prasarana di Pelabuhan Batuampar pihaknya telah menyiapkan tenda serta hiburan dan penambahan pendingin ruangan. Sehingga, penumpang yang mudik merasa nyaman dan aman saat menunggu kapal bersandar.

“Seperti tahun lalu, tahun ini kita juga siapkan tenda dan musik sama pendingin ruangan. Ada juga penambahan shuttle bus 5 atau 6 unit. Untuk mengatar penumpang ke dermaga,” jelas Iqbal.

Iqbal juga mengimbau, bagi para pemudik untuk datang di H lebih awal di terminal Pelabuhan Batuampar, sebelum keberangkatan untuk penukaran tiket. Memastikan kembali barang dan dokumen penting lainnya untuk dibawa.

“Diharapkan datang lebih awal dan pesan tiket lebih awal. Kita buka penukaran tiket di pelabuhan 24 jam sebelum keberangkatan. Jadi kalau bisa untuk tukar tiket dulu sebelum berangkat besok. Jangan lupa jaga kesehatan, apalagi puasa terus untuk barang-barang juga jangan terlalu banyak. Harapan kita mudik tahun ini semua berjalan dan aman. Pemudik selamat sampai tujuan,” pesan Iqbal.

Program tiket gratis ini pun dimanfaatkan Wina Sahrianti dan Widi Sahrianti, untuk mudik ke kampung halaman ke Kota Binjai menggunakan transportasi laut KM Kelud tanggal 7 April mendatang. Saudari kembar ini dari pukul 04.30 sudah ikut mengantri untuk mendapatkan tiket gratis mudik di Kantor Pelni Batam di Sekupang.

“Alhamdullilah, saya dapat satu KK (Kartu Keluarga) 4 orang, saya, suami dan dua anak. Begitu juga saudara kembar saya. Mudah-mudahan, tahun depan ada program mudik gratis ini. Karena ini sangat meringankan beban kami kalau mudik,” harap Wina.(*)